PROFILE SINGKAT MI. IHYAUL ULUM
Alhamdulillah, sejak berdiri hingga saat ini Madrasah Ibtidaiyah Ihyaul Ulum tetap eksis dan mendapat kepercayaan dari masyarakat untuk menempa pendidikan bagi anak-anaknya, sehingga dengan kepercayaan inilah MI. IHYAUL ULUM semakin berkembang baik dalam kualitas maupun kuantitasnya.
Sampai saat ini MI. Ihyaul Ulum memiliki 12 lokal belajar untuk anak didik sejumlah 309 anak dan dibimbing dalam proses pendidikannya oleh 31 Guru tenaga pendidikan dan kependidikan yang rata-rata berpendidikan S1 dengan kualifikasi yang sesuai dengan mata pelajaran yang diajarkan.
Alhamdulillah sekali lagi kami panjatkan kepada ALLAH SWT karena pada Tahun Pelajaran 2008/2009, MI. Ihyaul Ulum telah memiliki tambahan gedung baru lagi, berupa Ruang perkantoran, Ruang perpustakaan dan Laboratorium Komputer yang Insya Allah akan segera digunakan pada semester genap tahun ini.
Beberapa kegiatan dalam MI. Ihyaul Ulum, patut diinformasikan untuk mendapat dukungan dan partisipasi aktif dari orang tua wali murid dan instansi terkait, agar peningkatan mutu pendidikan di MI. Ihyaul Ulum benar-benar tercapai. Kegiatan dan program yang kami maksud antara lain ;
I. KEGIATAN BELAJAR MENGAJAR
1. Belajar anak didik dilaksanakan pada hari Sabtu sampai dengan Kamis, mulai pukul 07.15 s.d. 12.00
· bagi kelas 1 dan 2 mengalami proses belajar selama 5 jam mata pelajaran perhari
· bagi kelas 3 mengalami mengalami proses belajar selama 6 jam mata pelajaran perhari
· bagi kelas 4, 5 dan 6 mengalami proses belajar selama 7 jam mata pelajaran perhari
2. Sebelum masuk jam pertama yakni pada jam pelajaran 0 pukul 07.00 WIB, anak didik melaksanakan program wajib kegiatan murottal mengaji surat-surat pendek Juz ‘Amma
II. PROGRAM UNGGULAN YANG TELAH DILAKSANAKAN
1. Menghafal surat-surat pendek dalam Juz “Amma, bagi kelas 1 s.d. kelas 5 dan menghafal surat Al-Mulk bagi kelas 6 serta menjadikannya persyaratan pengambilan IJAZAH kelulusan. Program ini dimaksudkan supaya anak didik ketika lulus telah dapat hafal dengan surat-surat dalam Al-qur’an.
2. Kursus Komputer, Program ini merupakan ekstrakurikuler wajib bagi kelas 4 dan 5 Ibtidaiyah. Sistem evaluasinya disinergikan dengan pelaksanaan evaluasi belajar anak dengan megenalkan dan mendalami program Paintbrush, Office word 2003 dan sistem operasi windows
3. Bimbingan Tartil Al-qur’an, program ini dilaksanakan tiap jum’at dengan jadwal berkala bergantian antara anak didik yang putra dan putri. Program ini dibina oleh pembimbing-pembimbing yang telah lulus Tashih Metodologi qiroaty
4. Kepramukaan, Program ini merupakan kegiatan ekstrakurikuler wajib bagi kelas 4 dan 5 yang dilaksankan tiap hari Kamis setelah jam KBM (Pukul 13.30 WIB)
5. Drum band, Program ini merupakan kegiatan ekstrakurikuler bagi anak didik kelas 3 s.d. kelas 5 yang dilaksanakan tiap hari senin pada pukul 13.30 WIB
6. Bimbingan Belajar Umum, program ini merupakan kegiatan non kurikuler yang bersifat tidak wajib atau diperuntukkan bagi anak didik yang menginginkan. Program ini dilaksankan selam 4 hari dalam satu minggu dengan jadwal yang telah diatur sesuai kebutuhan aktifitas anak didik.
7. Bimbingan Belajar Prestasi, Program ini baru dilaksanakan dalam tahun pelajaran 2008/2009 dengan melibatkan anak didik yang berprestasi di kelasnya masing-masing. Program ini dimaksudkan untuk lebih mempersiapkan anak didik yang berprestasi untuk lebih matang dan siap untuk berprestasi pada even-even lomba.
III. PROGRAM YANG DIRENCANAKAN
1. Alhamdulillah, dengan semakin lengkapnya fasilitas sarana penunjang yang dimiliki MI. IHYAUL ULUM, ke depan pembelajaran akan dimaksimalkan menggunakan media audio visual dengan pengaturan jadwal ke kunjungan ke MOVING CLASSROOM
2. Menggiatkan anak dalam membaca buku dengan mengatur jadwal kunjungan ke Perpustakaan.
IV. PROGRAM KERJASAMA PENINGKATAN MUTU
1. Program Peningkatan mutu Pendidikan Indonesia-Australia IAPBE Tahun 2005 – 2006
2. Program Sekolah Model LP. Ma’arif NU Kabupaten Gresik Tahun 2007 sampai dengan sekarang.
V. PRESTASI-PRESTASI
1. Juara II gerak jalan Kecamatan Dukun HUT RI Tahun 2008
2. Juara II Putra dan Putri Pelajar Teladan se-kecamatan Dukun Tahun 2008
3. Juara III Lomba Tartil Al-qur’an se-kawedanan SIDAYU Tahun 2008
4. Juara II Pelajar Teladan se-kecamatan Dukun Tahun 2007
5. Juara II Putri Pelajar Teladan se-kecamatan Dukun Tahun 2006
6. Juara II Drum Band se-Kabupaten Gresik HUT PEMKAB GRESIK Tahun 2005
7. Juara II Drum Band se-Kabupaten Gresik HUT BHAYANGKARA Tahun 2005
8. Juara III Lomba Matematika se-Kawedanan Sidayu Tahun 2005
Demikian, program-program kegiatan yang kami informasikan, semoga dengan dukungan orang tua wali murid dan instansi terkait cita-cita kita bersama untuk mencerdaskan anak bangsa dapat terwujud. Amiin Ya Robbal ‘Alamiinm
Dukun, 29 Januari 2009
Kepala Madrasah
ttd
H. ABDUL MALIK, S.Ag.MM.